Ekstrakulikuler

Untuk menambah minat anak dalam mengeluarkan potensi yang dimiliki, TPQ Izzatidin mengadakan kegiatan sebagai berikut :

1. Pelatihan Qiro'ah
Dengan mempertimbangan kesulitan dalam belajar Qiro maka hanya beberapa santri yang ikut dalam pembelajaran tersebut, terutama santri yang sudah lancar membaca Al Qur'an. Dalam latihan Qiro'ah TPQ Izzatidin mengundang guru sudah profesional dalam bidangnya, latihan Qiro'ah dlaksanakan setiap hari kamis.

Bagi santri yang belum lancar dalam membaca Al Qur'an akan tetap dibimbing untuk dapat menerima gambaran dalam belajar Qiro

2. Pelatihan Marawis
Kegiatan Pelatihan Marawis diikuti oleh santri yang memiliki bakat dalam bidang tersebut, kegiatan belajar pelatihan marawis dilaksanakan pada hari Sabtu.
 
3. Pelatihan Ceramah
Pelatihan Ceramah dimasukan dalam kegiatan ekstrakurikuler karena banyak dari santri yang memiliki cita-cita agar kelas bisa berdakwak di jalan Allah. Setidaknya dengan adanya prlatihan tersebut sudah TPQ Izzatidin telah memberikan wadah sesuai dengan potensi yang dimiliki masing-masing santri 
 
4. Pelatihan menjadi Pembawa Acara/MC
Pelatihan menjadi MC dimasukan dalam kegiatan ekstrakurikuler karena selain melihat bakat santri juga untuk melatih kepercayaan diri santri didepan orang banyak dalam mengatur jalannya sebuah acara.

Hasil dari pelatihan yang dijalani oleh anak santri akan di tampilkan secara rutin di kegiatan bulanan TPQ Izzatidin yaitu dalam kegiatan Pengajian.

Semoga dengan adanya kegaitan ekstrakulikuler ini santri akan memberi peluang kepada semua santri untuk mengembangkan potensi yang dimiliki.